Tol Cipularang Purbaleunyi Tidak Melayani Isi E-toll Mulai 4 Agustus

Jumat, 25 Juli 2025 - 09:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Cipularang, Dinamikanews.net- Dalam rangka meningkatkan kelancaran dan kenyamanan perjalanan, Jasamarga Metropolitan Tollroad (JMT) sebagai pengelola Ruas Tol Cipularang-Padaleunyi akan meniadakan isi ulang (top up) saldo kartu uang elektronik (e-Toll) di seluruh Gerbang Tol, pada Ruas Tol Cipularang dan Padaleunyi mulai Senin, 4 Agustus 2025 pukul 06.00 WIB.

Kebijakan ini merupakan bagian dari upaya JMT untuk meningkatkan kelancaran transaksi dan mencegah antrean kendaraan di gerbang tol, khususnya di Ruas Tol Cipularang-Padaleunyi akibat antrean Top Up kartu uang elektronik, demi terciptanya perjalanan yang lancar tanpa hambatan.

Baca Juga :  Mendes Yandri Dorong Desa di Serang Wujudkan Swasembada Pangan

Senior Manager Representative Office 3 Agni Mayvinna menyampaikan bahwa top up saldo e-Toll dapat dilakukan sebelum memasuki jalan tol guna menghindari kepadatan di gerbang tol.

“ Top up saldo e-Toll di gerbang tol Ruas Cipularang dan Padaleunyi tidak lagi tersedia mulai Senin, 4 Agustus 2025. Kami mengimbau kepada seluruh pengguna jalan untuk memastikan saldo e-Toll mencukupi sebelum melakukan perjalanan,” ujar Agni.

Pengguna jalan tetap dapat melakukan top up saldo kartu uang elektronik (e-Toll) melalui aplikasi Travoy, m-banking, e-wallet, maupun gerai top up di rest area dan minimarket yang telah terintegrasi dengan layanan pembayaran kartu e-Toll.

Baca Juga :  Sambut HUT BRI ke-130, BRI BO BSD Gelar Brilian Sportartcular Kategori Badminton

Jasamarga Metropolitan Tollroad (JMT) juga akan melakukan sosialisasi secara masif kepada pengguna jalan, melalui berbagai kanal komunikasi resmi perusahaan untuk memastikan pengguna jalan mendapatkan informasi secara menyeluruh.

JMT terus berkomitmen untuk mewujudkan pelayanan transaksi jalan tol yang lebih efektif dan efisien demi menciptakan perjalanan yang lebih nyaman dan menyenangkan bagi seluruh pengguna jalan.

Perbaharui informasi jalan tol Jasa Marga Group melalui one call center Jasa Marga 24 jam di 14080, media sosial Jasamarga Metropolitan Tollroad @official.jmmetropolitan, dan Aplikasi Travoy.

Berita Terkait

Sinergi Mendes Yandri dan Bupati Ratu di Doa Akhir Tahun Desa Ujung Tebu
Begitu Khidmat Cara Bupati Brebes Rayakan Tahun Baru, Tunjukkan Sifat Kepedulian Terhadap Masyarakat Bawah 
Prabowo Tegaskan Tidak akan Tinggalkan Rakyat Tertimpa Musibah
Polres Tasikmalaya Kota Bertindak Cepat Tindaklanjuti Laporan Gangguan Kamtibmas di Perumahan Mutiara Putra Ciawi Regency
Lebih dari Sekadar Transaksi, BRI KC Cilegon Gelar Doa Pagi untuk Kesehatan dan Kelancaran Usaha Nasabah
Kebersihan dan Keamanan Jadi Prioritas, BRI KC Cilegon Jaga Kenyamanan Nasabah di Galeri ATM
Suasana Ceria Warnai Kantor BRI KC Cilegon, Guru dan Staf MTsN 2 Kota Cilegon Manfaatkan Layanan BRIGUNA
Senyum Ceria Pegawai BPN Kota Cilegon, BRIGUNA Jadi Solusi Pembiayaan Andalan di BRI KC Cilegon

Berita Terkait

Kamis, 1 Januari 2026 - 18:59 WIB

Sinergi Mendes Yandri dan Bupati Ratu di Doa Akhir Tahun Desa Ujung Tebu

Kamis, 1 Januari 2026 - 13:56 WIB

Begitu Khidmat Cara Bupati Brebes Rayakan Tahun Baru, Tunjukkan Sifat Kepedulian Terhadap Masyarakat Bawah 

Kamis, 1 Januari 2026 - 08:00 WIB

Prabowo Tegaskan Tidak akan Tinggalkan Rakyat Tertimpa Musibah

Rabu, 31 Desember 2025 - 17:55 WIB

Lebih dari Sekadar Transaksi, BRI KC Cilegon Gelar Doa Pagi untuk Kesehatan dan Kelancaran Usaha Nasabah

Rabu, 31 Desember 2025 - 17:49 WIB

Kebersihan dan Keamanan Jadi Prioritas, BRI KC Cilegon Jaga Kenyamanan Nasabah di Galeri ATM

Berita Terbaru