DPD Federasi Kesatuan Serikat Pekerja Nasional Kabupaten Gelar Pendidikan dan Pelatihan untuk Penguatan Organisasi

Jumat, 21 Februari 2025 - 17:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kab. Serang, Dinamikanews.net – Dalam upaya meningkatkan kapasitas dan pemahaman para pekerja dalam memperjuangkan hak-haknya, Dewan Pengurus Daerah (DPD) Federasi Kesatuan Serikat Pekerja Nasional kabupaten serang menyelenggarakan kegiatan pendidikan dan pelatihan organisasi serikat pekerja.

Acara ini diadakan di gedung universitas Terbuka serang dan diikuti oleh perwakilan berbagai sektor industri di wilayah tersebut.

Ketua harian DPW Federasi Kesatuan Serikat Pekerja Nasional Provinsi Banten, Susetyo Yuli Ristanto.,SH.,MH., dalam sambutannya menyampaikan bahwa pelatihan ini bertujuan untuk memperkuat peran serikat pekerja dalam menciptakan lingkungan kerja yang adil dan sejahtera.

Baca Juga :  Cabup Brebes Paramitha Widyakusuma Rayakan Hari Kopi Sedunia dengan Pedagang Kopi Keliling

“Melalui pendidikan dan pelatihan ini, kami berharap para anggota khusus nya di kabupaten serang umum nya di provinsi Banten dapat lebih memahami hak-hak mereka serta strategi dalam bernegosiasi dengan pihak perusahaan maupun pemerintah,”ujar  Susetyo Yuli Ristanto.,SH.,MH.

Materi pelatihan mencakup berbagai aspek penting dalam pergerakan serikat pekerja, termasuk dasar-dasar hukum ketenagakerjaan, teknik advokasi, strategi negosiasi, serta peningkatan solidaritas antar anggota. Para peserta juga mendapatkan wawasan dari narasumber yang kompeten, seperti akademisi, praktisi hukum ketenagakerjaan.

Salah satu peserta pelatihan, Refi, mengungkapkan bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat bagi dirinya dan rekan-rekan sesama pekerja. “Kami mendapatkan banyak ilmu baru tentang bagaimana cara memperjuangkan hak-hak pekerja secara efektif dan sah. Semoga pelatihan seperti ini terus dilakukan secara berkala,” katanya.

Baca Juga :  Menteri Dody Kolaborasi Gapai Quick Wins Pembangunan Infrastruktur

Dengan adanya pendidikan dan pelatihan ini, diharapkan para anggota serikat pekerja semakin solid dalam memperjuangkan hak-hak mereka dan mampu berkontribusi dalam menciptakan hubungan industrial yang harmonis.

DPD Federasi Kesatuan Serikat Pekerja Nasional Kabupaten serang berkomitmen untuk terus memberikan pendampingan dan edukasi kepada anggotanya demi kesejahteraan seluruh pekerja. (red)

Berita Terkait

Kemudahan Dalam Jangkauan, awal tahun 2026 Kecamatan Kelapa Dua Perkenalkan Inovasi Digital “Pedas Dikit” dalam hal pelayanan Adminduk
Sinergi Mendes Yandri dan Bupati Ratu di Doa Akhir Tahun Desa Ujung Tebu
Begitu Khidmat Cara Bupati Brebes Rayakan Tahun Baru, Tunjukkan Sifat Kepedulian Terhadap Masyarakat Bawah 
Prabowo Tegaskan Tidak akan Tinggalkan Rakyat Tertimpa Musibah
Polres Tasikmalaya Kota Bertindak Cepat Tindaklanjuti Laporan Gangguan Kamtibmas di Perumahan Mutiara Putra Ciawi Regency
Lebih dari Sekadar Transaksi, BRI KC Cilegon Gelar Doa Pagi untuk Kesehatan dan Kelancaran Usaha Nasabah
Kebersihan dan Keamanan Jadi Prioritas, BRI KC Cilegon Jaga Kenyamanan Nasabah di Galeri ATM
Suasana Ceria Warnai Kantor BRI KC Cilegon, Guru dan Staf MTsN 2 Kota Cilegon Manfaatkan Layanan BRIGUNA

Berita Terkait

Kamis, 1 Januari 2026 - 21:05 WIB

Kemudahan Dalam Jangkauan, awal tahun 2026 Kecamatan Kelapa Dua Perkenalkan Inovasi Digital “Pedas Dikit” dalam hal pelayanan Adminduk

Kamis, 1 Januari 2026 - 18:59 WIB

Sinergi Mendes Yandri dan Bupati Ratu di Doa Akhir Tahun Desa Ujung Tebu

Kamis, 1 Januari 2026 - 13:56 WIB

Begitu Khidmat Cara Bupati Brebes Rayakan Tahun Baru, Tunjukkan Sifat Kepedulian Terhadap Masyarakat Bawah 

Kamis, 1 Januari 2026 - 08:00 WIB

Prabowo Tegaskan Tidak akan Tinggalkan Rakyat Tertimpa Musibah

Rabu, 31 Desember 2025 - 17:55 WIB

Lebih dari Sekadar Transaksi, BRI KC Cilegon Gelar Doa Pagi untuk Kesehatan dan Kelancaran Usaha Nasabah

Berita Terbaru