google-site-verification: google05c48a55a4228fa2.html

Berkualitas, Anhar Aktivis GPII Didorong Maju Jadi Ketua KNPI Tangerang

Sabtu, 14 Desember 2024 - 21:44 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kab. Tangerang, DinamikaNews.Net- Musyawarah Daerah (Musda) XVI KNPI Kabupaten Tangerang akan digelar 18 Desember 2024. Sepekan jelang kegiatan pemilihan pimpinan tertinggi organisasi kepemudaan ini, sejumlah nama mencuat ke permukaan. Salah satunya Ketua Gerakan Pemuda Islam Indonesia (GPII) Kabupaten Tangerang, Anhar, SH.

Pengacara muda yang juga aktivis GPII ini didorong maju sebagai calon Ketua Nasional Pemuda Indonesia (KNPI), Kabupaten Tangerang oleh sejumlah organisasi kepemudaan dan Dewan Pimpinan Kecamatan (DPK) KNPI.

Tak cuma itu, dukungan kepada Anhar juga datang dari DPC Partai Demokrat Kabupaten Tangerang.

Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Tangerang M. Nawa Said Dimyati mengungkapkan beberapa alasan mendorong Anhar maju di Musda DPD KNPI Kabupaten Tangerang. “Alasan Demokrat Kabupaten Tangerang, mendorong Anhar, bukan hanya di dasari oleh keinginan saya sendiri, tapi juga didasari oleh permintaan seluruh Kader Partai Demokrat di Kabupaten Tangerang,” kata Nawa kepada awak media.

Baca Juga :  Kampung Kadu, Tangerang Memiliki Potensi Lokal yang Perlu Diperhatikan

Pria yang akrab disapa Cak Nawa ini menyebut, Anhar adalah Tokoh Muda yang memiliki Potensi, Integritas dan Kualitas untuk membangun karakter Anak Muda di Kabupaten Tangerang yang unggul, berdaya saing, mandiri dan berakhlak.

” Betul, DPC Partai Demokrat Dorong Anhar di Musda KNPI, dia Tokoh Muda yang keren, jujur dan berkualitas pasti mampu membangun jiwa atau karakter anak muda yang unggul, mandiri, berdaya saing di Tangerang,” ujarnya.

Baca Juga :  Gekrafs Pandeglang Resmi Dikukuhkan, Semangat Baru Ekonomi Kreatif

Sementara itu, saat dikonfirmasi, Anhar menyatakan bahwa dirinya siap maju pada Musda KNPI Kabupaten Tangerang.

“Insya Allah saya siap. Saya terpanggil berkiprah dan ingin lebih memajukan pemuda di Kabupaten Tangerang,” kata Anhar.

Anhar mengaku telah melakukan komunikasi dengan sejumlah tokoh pemuda dan senior KNPI di Kabupaten Tangerang. Bahkan, ia juga menyebut sudah mendapat dukungan dari sejumlah OKP dan DPK KNPI untuk maju dalam Musda.

“Alhamdulillah, dukungan terus mengalir. Saya mohon doa dari semuanya,” ujarnya

Berita Terkait

Raisya Rasendria Tsaniah Ikuti Kejuaraan Pencak Silat Tingkat Nasional “Jakarta Arisaka Championship 2025”
Pastikan Kemudahan Layanan, Pemerintah Lakukan Evaluasi Piloting Program Digitalisasi Bansos
Warga Desa Sarakan Keluhkan Kabel Wi-Fi Berantakan dan Tiang Tanpa Izin
Ketua DPC LSM Seroja, Muhidin, Apresiasi Keberhasilan Kecamatan Pakuhaji Raih Juara Umum di Porkab Tangerang
Miris! Kecamatan Curug: Juara Umum PORKAB Dulu, Kini Terpuruk di Peringkat 19
Warga Tangerang Soroti PORKAB: Dorong Prestasi Atlet Muda, Tolak Gengsi dan Pemalsuan Identitas
Luapan Kali Gondang Merendam Pemukiman dan Persawahan, Wurja Minta Segera Normalisasi 
Polres Metro Tangerang Kota Berhasil Temukan Gadis 16 Tahun yang Diduga Dibawa Pergi Tanpa Izin Orang Tua

Berita Terkait

Sabtu, 15 November 2025 - 21:08 WIB

Raisya Rasendria Tsaniah Ikuti Kejuaraan Pencak Silat Tingkat Nasional “Jakarta Arisaka Championship 2025”

Jumat, 14 November 2025 - 13:19 WIB

Pastikan Kemudahan Layanan, Pemerintah Lakukan Evaluasi Piloting Program Digitalisasi Bansos

Jumat, 14 November 2025 - 09:54 WIB

Warga Desa Sarakan Keluhkan Kabel Wi-Fi Berantakan dan Tiang Tanpa Izin

Jumat, 14 November 2025 - 06:28 WIB

Ketua DPC LSM Seroja, Muhidin, Apresiasi Keberhasilan Kecamatan Pakuhaji Raih Juara Umum di Porkab Tangerang

Kamis, 13 November 2025 - 19:06 WIB

Miris! Kecamatan Curug: Juara Umum PORKAB Dulu, Kini Terpuruk di Peringkat 19

Berita Terbaru

Organisasi

Mailul Azhari Terpilih Sebagai Ketua IKA PMII UCA

Sabtu, 15 Nov 2025 - 16:20 WIB