Jelang Pilkada, Polres Brebes Gelar Latihan Sispamkota

Senin, 19 Agustus 2024 - 16:58 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Brebes, Dinamikanews.net – Polres Brebes bersama TNI dan dinas terkait lainya menggelar latihan bersama Sistem Pengamanan Kota (Sispamkota) tingkat Kabupaten Brebes.

Kegiatan dilaksanakan dalam rangka menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024 tersebut digelar selama 2 hari bertempat di halaman islamic center Brebes, Senin (19/8/2024)

“Hari ini kita melaksanakan latihan Sispamkota terpadu dalam rangka kesiapan TNI Polri bersama dinas terkait lainya dalam rangka kesiapan pengamanan Pilkada serentak 2024,” kata Kapolres Brebes AKBP Achmad Okam Mahendra melalui Kabag Ops Kompol Suraedi saat memimoin apel kesiapan.

Baca Juga :  Ratusan Bidang Tanah Partikelir Di Kersana Sah Milik Warga

Kabag Ops menjelaskan latihan sispamkota bertujuan untuk melatih keterampilan dan kesiap-siagaan petugas dilapangan yang mengamankan jalannya Pilkada 2024 di Kabupaten Brebes.

Keterlibatan dinas terkait lainya, lanjut Kabag Ops sebagai bentuk sinergi antara TNI Polri dan Instansi dalam pelaksanaan tugas rangkaian kegiatan Pilkada 2024 sesuai dengan tugasnya masing-masing.

“Kegiatan ini adalah untuk menguji kesiapan dan kemampuan seluruh personel dalam menghadapi berbagai skenario gangguan keamanan selama tahapan Pilkada di Kabupaten Brebes,” terangnya.

Baca Juga :  Pemda Purbalingga Serahkan Sapi Qurban di 3 Desa

Suraedi menyebut, dalam latihan ini berbagai skenario gangguan keamanan selama tahapan Pilkada diperagakan. Hal tersebut mencakup berbagai simulasi, mulai dari masa tenang, penanganan massa, pengamanan Tempat Pemungutan Suara (TPS), hingga penanggulangan situasi darurat.

Kepada seluruh personel yang terlibat, Kompol Suraedi juga mengharapkan untuk semangat dan mengikuti petunjuk istruktur latihan.

“Laksanakan latihan dengan ikhlas, semangat, tanggung jawab dan ikuti petunjuk instruktur agar memperoleh hasil yang maksimal,” terangnya.

Berita Terkait

Kemudahan Dalam Jangkauan, awal tahun 2026 Kecamatan Kelapa Dua Perkenalkan Inovasi Digital “Pedas Dikit” dalam hal pelayanan Adminduk
Polres Tasikmalaya Kota Bertindak Cepat Tindaklanjuti Laporan Gangguan Kamtibmas di Perumahan Mutiara Putra Ciawi Regency
Sempat Dikunjungi Wapres dan Kapolri, Lahan Jagung di Desa Bantar Panjang Tigaraksa Terancam Gagal Panen
Ade Firmansyah Resmi Dilantik sebagai Ketua Karang Taruna Kelurahan Cimone Periode 2025–2030
Forum Seniman Pantura Peduli Rayakan Anniversary ke-2 dengan Santuni Anak Yatim di Sepatan
Pelaku Curanmor Di Binong Ketangkap Warga, Satu Pelaku Babak Belur Satu Pelaku Kabur 
Bangun Komunikasi dengan Insan Pers, Perumda TB Kota Tangerang Bertandang Ke Basecamp KJK
Perkuat Ketahanan Pangan, Bupati Tangerang Serahkan Bantuan Alsintan Kepada Kelompok Tani

Berita Terkait

Kamis, 1 Januari 2026 - 21:05 WIB

Kemudahan Dalam Jangkauan, awal tahun 2026 Kecamatan Kelapa Dua Perkenalkan Inovasi Digital “Pedas Dikit” dalam hal pelayanan Adminduk

Minggu, 28 Desember 2025 - 14:37 WIB

Sempat Dikunjungi Wapres dan Kapolri, Lahan Jagung di Desa Bantar Panjang Tigaraksa Terancam Gagal Panen

Rabu, 24 Desember 2025 - 08:57 WIB

Ade Firmansyah Resmi Dilantik sebagai Ketua Karang Taruna Kelurahan Cimone Periode 2025–2030

Selasa, 23 Desember 2025 - 08:42 WIB

Forum Seniman Pantura Peduli Rayakan Anniversary ke-2 dengan Santuni Anak Yatim di Sepatan

Jumat, 19 Desember 2025 - 22:44 WIB

Pelaku Curanmor Di Binong Ketangkap Warga, Satu Pelaku Babak Belur Satu Pelaku Kabur 

Berita Terbaru