Lapas Brebes menegaskan kesiapan dalam melaksanakan program kerja tahun 2025

Sabtu, 22 November 2025 - 12:29 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Brebes, Dinamikanews.net – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Brebes melaksanakan Penandatanganan Perjanjian Kinerja Tahun 2025, Jumat (21/11). Kegiatan yang digelar secara khidmat ini menjadi momentum penting bagi seluruh jajaran dalam memperkuat komitmen terhadap peningkatan kualitas pelayanan pemasyarakatan.

Penandatanganan berlangsung di Aula dr. Sahardjo, sebagai tindak lanjut dari ditetapkannya Rencana Strategis (Renstra) Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan Republik Indonesia Tahun 2025–2029. Melalui agenda ini, setiap satuan kerja menyelaraskan sasaran strategis dengan kinerja yang akan dijalankan pada tahun berjalan.

Pelaksanaan penandatanganan dilakukan secara berjenjang oleh Kepala Lapas, para Kepala Seksi, hingga Kepala Sub Seksi, sebagai bentuk keselarasan dan kesungguhan seluruh lini dalam mendukung capaian target organisasi.

Baca Juga :  Pengembangan Ekosistem Biomassa Berbasis Ekonomi Kerakyatan dan Pertanian Terpadu

Kepala Lapas Kelas IIB Brebes, Gowim Mahali, menegaskan bahwa Perjanjian Kinerja bukan sekadar dokumen administratif, melainkan komitmen bersama yang menjadi dasar pengelolaan kinerja sepanjang tahun 2025.

“Perjanjian kinerja ini adalah standar yang harus kita pegang bersama. Bukan formalitas, tetapi arah kerja yang terukur, akuntabel, dan berorientasi pada hasil. Saya berharap seluruh jajaran dapat bekerja maksimal untuk memenuhi sasaran yang telah ditetapkan,” tegas Gowim.

Lebih lanjut, Kalapas menekankan pentingnya kecepatan, ketepatan, dan akurasi dalam menindaklanjuti setiap instruksi atau kebijakan yang berkaitan dengan pencapaian kinerja. Menurutnya, responsivitas merupakan kunci utama untuk menciptakan efektivitas dan efisiensi pelayanan.

Baca Juga :  Bupati Maesyal Rasyid Tegaskan Komitmen Pemkab Tangerang Perangi Narkoba

“Setiap hal yang berkaitan dengan peningkatan pencapaian kinerja agar segera ditindaklanjuti. Kita harus bergerak cepat, tepat, dan bertanggung jawab,” tambahnya.

Dengan ditandatanganinya perjanjian ini, Lapas Brebes menegaskan kesiapan dalam melaksanakan program kerja tahun 2025 sesuai arah kebijakan nasional bidang pemasyarakatan. Dokumen tersebut diharapkan menjadi pedoman yang jelas dan terukur bagi seluruh pegawai sehingga mampu mendorong peningkatan layanan secara berkelanjutan dan memperkuat tata kelola pemasyarakatan yang profesional. (D. Miranoor)

Berita Terkait

Kolaborasi Brebes Dan Tegal Raya, Sepakati Kerja Sama Pengolahan Limbah Jadi Energi Listrik
Banjir Rendam Akses Ponpes, Polsek Tigaraksa Evakuasi 80 Santri Al-Fattah
Sanggar Putro Satriyo Pambuko Jagad Salurkan Bantuan Korban Banjir di Pasar Kemis Tangerang
Pemilu 2029 Jadikan Jawa Tengah Tetap Menjadi Kandang Banteng, Semangat Dan Kesetiaan Tetap Kita Jaga!
Diduga Salah Satu Tempat Hiburan Malam Di Batam Sebagai Sarang Perjudian, Masyarakat Berharap Adanya Penindakan
LSBSN Tuntut Pemkab Tangerang Segera Review Perijinan & RTRW
Bupati Brebes Menang Di PTUN Semarang, Atas Gugatan Keputusan Bupati Brebes Nomor 500/ 722 Tahun 2025
Pemkab Brebes Gerak Cepat, Dinperwaskim Cek Lokasi Rumah Nurokhim Dan Musriah

Berita Terkait

Rabu, 28 Januari 2026 - 12:11 WIB

Kolaborasi Brebes Dan Tegal Raya, Sepakati Kerja Sama Pengolahan Limbah Jadi Energi Listrik

Senin, 26 Januari 2026 - 17:39 WIB

Sanggar Putro Satriyo Pambuko Jagad Salurkan Bantuan Korban Banjir di Pasar Kemis Tangerang

Senin, 26 Januari 2026 - 14:13 WIB

Pemilu 2029 Jadikan Jawa Tengah Tetap Menjadi Kandang Banteng, Semangat Dan Kesetiaan Tetap Kita Jaga!

Minggu, 25 Januari 2026 - 12:59 WIB

Diduga Salah Satu Tempat Hiburan Malam Di Batam Sebagai Sarang Perjudian, Masyarakat Berharap Adanya Penindakan

Sabtu, 24 Januari 2026 - 18:28 WIB

LSBSN Tuntut Pemkab Tangerang Segera Review Perijinan & RTRW

Berita Terbaru

Bisnis

Catatan Indonesia dari WEF Davos 2026

Selasa, 27 Jan 2026 - 22:04 WIB