google-site-verification: google05c48a55a4228fa2.html

Polres Purbalingga Peduli Disabilitas

Rabu, 26 Juni 2024 - 16:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Purbalingga, dogma.id – Polres Purbalingga menggelar kegiatan Bakti Kesehatan Hari Bhayangkara ke-78 tahun 2024. Kegiatan dilaksanakan bekerja sama dengan Rumah Sakit Harapan Ibu kepada siswa disabilitas di Sekolah Luar Biasa Negeri Purbalingga, Rabu (26/6/2024) siang.

Bakti kesehatan dihadiri Kapolres Purbalingga AKBP Hendra Irawan, SIK beserta Ketua Bhayangkari Cabang Purbalingga. Dilakukan pemeriksaan kesehatan bagi difabel di sekolah tersebut.

Selain itu dilakukan penyerahan bantuan dari Polres Purbalingga berupa kursi roda, alat bantu jalan dan alat bantu dengar. Bantuan diserahkan secara simbolis oleh Kapolres Purbalingga kepada perwakilan difabel.

Baca Juga :  Kementerian PU: Revitalisasi Gereja Blenduk Semarang Ditargetkan Rampung Sebelum Natal 2024

Kapolres Purbalingga AKBP Hendra Irawan mengatakan kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78 tahun 2024. Salah satu kegiatannya berupa bakti kesehatan kepada difabel di sekolah luar biasa.

“Ini merupakan wujud kepedulian kepolisian kepada anak-anak difabel di sekolah luar biasa. Dilakukan pemeriksaan kesehatan dan pemberian bantuan bagi siswa difabel,” ucapnya.

Kapolres berharap kegiatan bakti kesehatan dan pemberian bantuan kepada difabel bisa bermanfaat. Selain itu, mendukung para siswa difabel agar tetap semangat dalam menjalani kegiatannya di sekolah maupun di lingkungan tempat tinggalnya.

Baca Juga :  Safari Pembangunan Cibodas dan Jatiuwung, Pemkot Perkuat Fasilitas Sportainment dan Kenyamanan Publik

“Walaupun memiliki keterbatasan, semoga para siswa di sekolah luar biasa ini tetap bersemangat dalam kegiatan belajar maupun kegiatan di lingkungan rumahnya,” pungkasnya.

Wakil Kepala SLB Negeri Purbalingga, Umi Mukti Rahayu menyampaikan pihak sekolah sangat berterima kasih adanya pemeriksaan kesehatan dari Polres Purbalingga bagi siswa dan siswi kami. Sehingga kondisi kesehatan siswa kami bisa tetap terpantau.

“Harapan kami Polres Purbalingga terus peduli dan memperhatikan anak-anak disabilitas. Bisa melalui berbagai kegiatan termasuk penyuluhan lalu lintas dan kenakalan remaja kepada siswa kami,” ucapnya.(*)

Berita Terkait

TourFam 2025 KJK Tangerang Raya: Luncurkan Soundtrack Lagu Berjudul Satu Suara KJK
Pengendara Motor, Tabrak Kaca Indomaret Hingga Berantakan: Ini Kata Saksi Mata
Tasyakuran Kampung Sukanegara Semarak dengan Pengajian Akbar dan Kehadiran Tokoh Daerah
Raisya Rasendria Tsaniah Ikuti Kejuaraan Pencak Silat Tingkat Nasional “Jakarta Arisaka Championship 2025”
Genjot Pendapatan, Bapenda Banten Gelar Razia Pajak Kendaraan dan Alat Berat Mulai November–Desember 2025
Pastikan Kemudahan Layanan, Pemerintah Lakukan Evaluasi Piloting Program Digitalisasi Bansos
Warga Desa Sarakan Keluhkan Kabel Wi-Fi Berantakan dan Tiang Tanpa Izin
Ketua DPC LSM Seroja, Muhidin, Apresiasi Keberhasilan Kecamatan Pakuhaji Raih Juara Umum di Porkab Tangerang

Berita Terkait

Senin, 17 November 2025 - 07:18 WIB

TourFam 2025 KJK Tangerang Raya: Luncurkan Soundtrack Lagu Berjudul Satu Suara KJK

Minggu, 16 November 2025 - 20:47 WIB

Pengendara Motor, Tabrak Kaca Indomaret Hingga Berantakan: Ini Kata Saksi Mata

Minggu, 16 November 2025 - 06:08 WIB

Tasyakuran Kampung Sukanegara Semarak dengan Pengajian Akbar dan Kehadiran Tokoh Daerah

Sabtu, 15 November 2025 - 21:08 WIB

Raisya Rasendria Tsaniah Ikuti Kejuaraan Pencak Silat Tingkat Nasional “Jakarta Arisaka Championship 2025”

Sabtu, 15 November 2025 - 16:09 WIB

Genjot Pendapatan, Bapenda Banten Gelar Razia Pajak Kendaraan dan Alat Berat Mulai November–Desember 2025

Berita Terbaru