Kapolda Jateng Tegaskan, Polisi Harus Hadir dan Peduli Terhadap Kebutuhan Masyarakat

Selasa, 23 April 2024 - 01:17 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PURWOREJO, LENSABUMI.COM – Tingkat kepercayaan publik terhadap Polri tidak dapat diperoleh secara instan, tetapi harus dibangun melalui kehadiran Polisi yang peduli terhadap kebutuhan masyarakat. Dengan demikian, secara bertahap akan timbul simpati dan dukungan dari masyarakat terhadap kinerja Polri dalam memelihara keamanan dan ketertiban.

Demikian penekanan Kapolda Jateng Irjen Pol Drs. Ahmad Luthfi, S.H., S.Tr.M.K. dalam kegiatan Sambang Kamtibmas Kapolda Jateng di Polres Purworejo pada Senin, (22/4/2024) siang. Dalam kegiatan tersebut, Kapolda memberikan arahan kepada seluruh Kapolres Jajaran Rayon Kedu.

“Saya mengucapkan rasa terima kasih kepada semua Kapolres Rayon Kedu atas kerja kerasnya dalam melaksanakan pengamanan tahapan demi tahapan Pemilu 2024 dan pengamanan arus mudik dengan sukses dan tanpa hambatan,” ucap Kapolda mengawali sambutannya.

Baca Juga :  Pergantian Tongkat Komando, Letkol Inf Sisriyanto Ade Prasiska Jabat Danyonif 407/Pk

Menurut Kapolda, seluruh jajaran dinilainya telah berhasil menjaga harkamtibmas melalui berbagai kegiatan operasi yang digelar tanpa ada masalah dan hambatan yang berarti. Keberhasilan tersebut menurut Kapolda dapat meningkatkan kepercayaan publik pada Polri yang mana nilai kepercayaan ini dapat turun bila ada masalah di institusi Kepolisian.

“Kepercayaan publik terhadap Polri tidak serta merta tercipta begitu saja tetapi tentunya melalui berbagai proses yang dilakukan seluruh anggota Polri di jajaran,” ungkapnya.

Khususnya Polda Jateng melalui program polisi hadir telah menunjukkan representasi hadirnya negara di tengah masyarakat yang membutuhkan.

Baca Juga :  Apel Jam Pimpinan, Kapolres Brebes, Apresiasi Anggota Atas Suksesnya Pengamanan OKC 2024

“Kehadiran Polri di tengah-tengah masyarakat mengekspresikan rasa pengertian kita terhadap masalah-masalah yang dihadapi oleh masyarakat. Dari rasa pengertian itu, timbulah simpati yang memperkuat dan meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Polri. Simpati masyarakat akan muncul secara spontan dan tidak dapat dipaksakan,” terang Kapolda.

Oleh karena itu, Kapolda yang murah senyum ini menegaskan bahwa simpati dari semua kalangan masyarakat akan tercipta, dan setiap upaya polisi dalam menjaga ketertiban dan keamanan akan selalu didukung oleh seluruh lapisan masyarakat.

 

Reporter: Rusmono

Berita Terkait

Kemudahan Dalam Jangkauan, awal tahun 2026 Kecamatan Kelapa Dua Perkenalkan Inovasi Digital “Pedas Dikit” dalam hal pelayanan Adminduk
Polres Tasikmalaya Kota Bertindak Cepat Tindaklanjuti Laporan Gangguan Kamtibmas di Perumahan Mutiara Putra Ciawi Regency
Sempat Dikunjungi Wapres dan Kapolri, Lahan Jagung di Desa Bantar Panjang Tigaraksa Terancam Gagal Panen
Ade Firmansyah Resmi Dilantik sebagai Ketua Karang Taruna Kelurahan Cimone Periode 2025–2030
Forum Seniman Pantura Peduli Rayakan Anniversary ke-2 dengan Santuni Anak Yatim di Sepatan
Pelaku Curanmor Di Binong Ketangkap Warga, Satu Pelaku Babak Belur Satu Pelaku Kabur 
Bangun Komunikasi dengan Insan Pers, Perumda TB Kota Tangerang Bertandang Ke Basecamp KJK
Perkuat Ketahanan Pangan, Bupati Tangerang Serahkan Bantuan Alsintan Kepada Kelompok Tani
Tag :

Berita Terkait

Kamis, 1 Januari 2026 - 21:05 WIB

Kemudahan Dalam Jangkauan, awal tahun 2026 Kecamatan Kelapa Dua Perkenalkan Inovasi Digital “Pedas Dikit” dalam hal pelayanan Adminduk

Minggu, 28 Desember 2025 - 14:37 WIB

Sempat Dikunjungi Wapres dan Kapolri, Lahan Jagung di Desa Bantar Panjang Tigaraksa Terancam Gagal Panen

Rabu, 24 Desember 2025 - 08:57 WIB

Ade Firmansyah Resmi Dilantik sebagai Ketua Karang Taruna Kelurahan Cimone Periode 2025–2030

Selasa, 23 Desember 2025 - 08:42 WIB

Forum Seniman Pantura Peduli Rayakan Anniversary ke-2 dengan Santuni Anak Yatim di Sepatan

Jumat, 19 Desember 2025 - 22:44 WIB

Pelaku Curanmor Di Binong Ketangkap Warga, Satu Pelaku Babak Belur Satu Pelaku Kabur 

Berita Terbaru