Jelang Pilkada, Kapolres Brebes Ajak Para Bhabinkamtibmas Sebagai Agen Cooling System

Rabu, 14 Agustus 2024 - 14:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BREBES, LENSABUMI – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban diwilayah Kabupaten Brebes terutama menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) seretak mendatang, Kapolres Brebes AKBP Achmad Oka Mahendra memberikan arahan kepada seluruh Bhabinkamtibmas jajaran Polres Brebes.

Kegiatan yang berlangsung di Aula Tantya Sudhirajati, Rabu (14/8/2024), diikuti 95 personil Bhabinkamtibmas.

Disebutkan, Polri harus terus memelihara kamtibmas dan melakukan penegakan hukum yang tentunya harus memenuhi asas keadilan. Apa lagi dalam waktu dekat Polri di hadapkan dengan agenda negara yakni pemilihan kepala daerah serentak di seluruh Indonesia.

Dalam arahannya, Kapolres Brebes kembali menekankan pentingnya peran Bhabinkamtibmas sebagai Cooling System atau sistem pendinginan untuk meredakan konfik dan menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).

Disampaikan Oka, bahwa salah satu tugas pokok dari bhabinkamtibmas adalah melaksanakan pembinaan masyarakat, deteksi dini serta mediasi atau negosiasi supaya tercipta kondisi yang lebih kondusif di desa.

Baca Juga :  Santunan Anak Yatim Golontrang Bersatu di Kp Sempur RT 06/06

Disebutkan juga, Bhabinkamtibmas mempunyai wemenang dalam rangka menciptakan dan menjaga Harkamtibmas.

“Oleh karenya dalam kesempatan ini saya meminta kepada para Bhabinkamtibmas untuk terus berperan aktif dalam menjaga kondusifitas kamtibmas di wilayah masing-masing,” kata AKBP Achmad Oka Mahendra saat memberikan pengarahan.

Peran aktif tersebut lanjut Oka dicontohkan dengan sering turun ke lapangan, berinteraksi dengan masyarakat, dan menjalin komunikasi yang baik bersama dengan para tokoh masyarakat maupun semua unsur tekait diwilayahnya masing-masing sebagai upaya mengidentifikasi permasalahan Kamtibmas di lingkungan dan menemukan solusi dari masalahnya.

Oka menyampaikan apresiasi terhadap kinerja Bhabinkamtibmas atas situasi di Brebes yang tetap kondusif.

“Saya yakin terciptanya situasi kamtibmas yang tetap kondusif itu berkat upaya dan usaha kreatif para Bhabinkamtibmas pengemban fungsi Pre-emtif dengan cara bermitra dengan masyarakat,,” ungkapnya.

Baca Juga :  Jelang Pilkada, Polres Brebes Gelar Latihan Sispamkota

Dalam kegiatan tersebut, Kapolres Brebes yang didampingi Kasat Binmas AKP Puji Haryati juga menyampaikan salam perkenalan sebagai Kapolres Brebes serta merminta dukungan dan kerjasama kepada seluruh anggota untuk memimpin Polres Brebes dalam rangka memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat, menegakkan hukum serta memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat.

Dalam waktu dekat pihaknya akan melakukan kunjungan keseluruh Polsek jajaran. Hal tersebut bertujuan agar terjalin komukasi dan saling mengenal sehingga dapat bekerjsa sama sesuai dengan tugas pokoknya masing-masing dalam menjaga dan menciptakan Kamtibmas yang aman dan kondusuif di Kabupaten Brebes.

“Mohon dukungan dan kerjasama dari seluruh anggota. Mari bersama-sama kita terus memaknai dan melaksanakan tugas pokok sebagai anggota polri,” pungkas Kapolres Brebes.

Berita Terkait

Kemudahan Dalam Jangkauan, awal tahun 2026 Kecamatan Kelapa Dua Perkenalkan Inovasi Digital “Pedas Dikit” dalam hal pelayanan Adminduk
Polres Tasikmalaya Kota Bertindak Cepat Tindaklanjuti Laporan Gangguan Kamtibmas di Perumahan Mutiara Putra Ciawi Regency
Sempat Dikunjungi Wapres dan Kapolri, Lahan Jagung di Desa Bantar Panjang Tigaraksa Terancam Gagal Panen
Ade Firmansyah Resmi Dilantik sebagai Ketua Karang Taruna Kelurahan Cimone Periode 2025–2030
Forum Seniman Pantura Peduli Rayakan Anniversary ke-2 dengan Santuni Anak Yatim di Sepatan
Pelaku Curanmor Di Binong Ketangkap Warga, Satu Pelaku Babak Belur Satu Pelaku Kabur 
Bangun Komunikasi dengan Insan Pers, Perumda TB Kota Tangerang Bertandang Ke Basecamp KJK
Perkuat Ketahanan Pangan, Bupati Tangerang Serahkan Bantuan Alsintan Kepada Kelompok Tani

Berita Terkait

Kamis, 1 Januari 2026 - 21:05 WIB

Kemudahan Dalam Jangkauan, awal tahun 2026 Kecamatan Kelapa Dua Perkenalkan Inovasi Digital “Pedas Dikit” dalam hal pelayanan Adminduk

Minggu, 28 Desember 2025 - 14:37 WIB

Sempat Dikunjungi Wapres dan Kapolri, Lahan Jagung di Desa Bantar Panjang Tigaraksa Terancam Gagal Panen

Rabu, 24 Desember 2025 - 08:57 WIB

Ade Firmansyah Resmi Dilantik sebagai Ketua Karang Taruna Kelurahan Cimone Periode 2025–2030

Selasa, 23 Desember 2025 - 08:42 WIB

Forum Seniman Pantura Peduli Rayakan Anniversary ke-2 dengan Santuni Anak Yatim di Sepatan

Jumat, 19 Desember 2025 - 22:44 WIB

Pelaku Curanmor Di Binong Ketangkap Warga, Satu Pelaku Babak Belur Satu Pelaku Kabur 

Berita Terbaru