BREBES, Dinamikanews.net-Bupati Brebes, Hj. Paramitha Widya Kusuma, kembali menunjukkan ketulusannya terhadap warga kurang mampu. Pada Sabtu (3/1/2026), Bupati Paramitha melunasi biaya rumah sakit anak dari Umi Nadiroh, warga Desa Kaligangsa Kulon, yang dirawat di RS Bakti Asih Brebes. M Attaqi, anak Umi Nadiroh, telah menjalani perawatan intensif di RS Bakti Asih Brebes selama beberapa hari karena sakit yang dideritanya.
Umi Nadiroh, orang tua pasien, mengucapkan terima kasih kepada Bupati Paramitha atas bantuannya. “Alhamdulillah, berkat bantuan Bupati, semua biaya rumah sakit anak saya bisa terlunas,” ujarnya dengan haru. Ia juga mengungkapkan bahwa keluarga mereka tidak mampu membayar biaya rumah sakit yang mencapai jutaan rupiah. “Kami sangat kesulitan saat itu, tidak tahu bagaimana cara membayar biaya rumah sakit yang begitu besar,” tambahnya.
“Terima kasih banyak, ibu Bupati, atas kepedulian dan bantuannya. Semoga ibu diberikan kesehatan dan keberkahan selalu. Kami keluarga besar M Attaqi sangat berterima kasih atas kebaikan dan ketulusan tersebut,” kata Umi Nadiroh dengan penuh rasa haru.
Bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban keluarga pasien yang tidak mampu membayar biaya rumah sakit. Bupati Paramitha Widya Kusuma terus menunjukkan komitmennya dalam membantu warga pasien tersebut, dan kepeduliannya, Bupati Paramitha Widya Kusuma telah menjadi contoh bagi masyarakat Brebes dalam membantu sesama.
(D. Miranoor)













