Sterilisasi dan Rekayasa Lalin Sidang Tahunan Mulai Diterapkan

Jumat, 15 Agustus 2025 - 12:34 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta, Dinamikanews.net- Polda Metro Jaya mulai menerapkan sterilisasi dan rekayasa lalu lintas (lalin) menjelang Sidang Tahunan MPR 2025, Jumat (15/8/2025). Pengaturan jalur dilakukan sejak pukul 06.00 pagi di sekitar Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta.

Kabag Binopsnal Ditlantas Polda Metro Jaya, Kompol Robby Hefados, mengatakan pintu utama Gedung MPR/DPR RI hanya dilewati Presiden, Wakil Presiden, dan pejabat tinggi negara. Tamu undangan lainnya diarahkan melalui pintu belakang Gerbang Pancasila.

Baca Juga :  Komite III DPD RI Dorong Pertumbuhan Ekonomi Nasional Melalui Pariwisata

“Sterilisasi juga diterapkan di rute yang dilalui presiden dan wakil presiden. Rute dan pintu masuk tamu undangan dan tamu negara sudah dipersiapkan,” kata Robby, Kamis (14/8/2025).

Rekayasa lalu lintas bersifat situasional saat kedatangan rangkaian Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka. Rute tersebut dikawal ketat oleh personel di lapangan.

“Presiden pada sidang tahunan menggunakan rangkaian kebesaran. Jadi pengamanan menyesuaikan jalur yang dilalui kendaraan kepresidenan,” ujarnya.

Baca Juga :  Alumni Sekolah Menengah Atas Swasta di Tangerang Rayakan Perpisahan Di Bromo

Personel disiagakan di titik rawan padat, seperti pertigaan Jalan Layang Ladokgi dan pertigaan pojok JCC. Jalur menuju Gerbang Pemuda juga dijaga ketat.

“Hampir di semua titik di lingkungan MPR sudah kami tempatkan personel. Rekayasa mulai sejak pukul 06.00 pagi,” ucap Robby.

Sidang Tahunan MPR, DPR, dan DPD dihadiri Presiden, Wakil Presiden, mantan kepala negara, serta pejabat tinggi negara. Pidato Presiden dijadwalkan pukul 09.00 WIB dan 14.30 WIB.

Berita Terkait

Lurah Binong Hadiri Isra’ Mi’raj Di Masjid Al-Hidayah: Ratusan Warga Babakan Antusias Peringatinya
Buntut Konfercab PDIP Di Semarang Terus Berlanjut, Disinyalir Perolehan Suara Pemilu Depan Bakal Tergerus 
Musrenbang Kelurahan Sukabakti, Imam Sucipto Anggota DPRD Kabupaten Tangerang Fraksi Pks Akan Kawal Hingga terealisasi 
Akses Padang–Bukittinggi Dipulihkan, Kementerian PU Bergerak Cepat
Pintu Partai Golkar Terbuka Untuk Bekas Simpatisan PDIP Brebes Yang Mau Bergabung
Momen Istimewa Untuk 24 Pasangan Jalani Nikah Gratis, Hadiah Spesial Di Hari Jadi Brebes
Petugas PMI Segera Evakuasi Jenazah ABK Brebes Yang Mengalami Naas Di Perairan Laut Jawa
PUB & KTV Deluxe Batam Diduga Jadi Arena Judi, Respon Aparat Kurang Serius Dalam Penanganannya 

Berita Terkait

Jumat, 16 Januari 2026 - 22:08 WIB

Lurah Binong Hadiri Isra’ Mi’raj Di Masjid Al-Hidayah: Ratusan Warga Babakan Antusias Peringatinya

Jumat, 16 Januari 2026 - 16:15 WIB

Buntut Konfercab PDIP Di Semarang Terus Berlanjut, Disinyalir Perolehan Suara Pemilu Depan Bakal Tergerus 

Jumat, 16 Januari 2026 - 13:01 WIB

Musrenbang Kelurahan Sukabakti, Imam Sucipto Anggota DPRD Kabupaten Tangerang Fraksi Pks Akan Kawal Hingga terealisasi 

Kamis, 15 Januari 2026 - 17:18 WIB

Pintu Partai Golkar Terbuka Untuk Bekas Simpatisan PDIP Brebes Yang Mau Bergabung

Kamis, 15 Januari 2026 - 16:38 WIB

Momen Istimewa Untuk 24 Pasangan Jalani Nikah Gratis, Hadiah Spesial Di Hari Jadi Brebes

Berita Terbaru

Advetorial

MTQ ke-56 Resmi Ditutup, Tuan Rumah Raih Juara Umum

Jumat, 16 Jan 2026 - 21:33 WIB