google-site-verification: google05c48a55a4228fa2.html

Tandatangani MoU Program OJT, Dr. Nurdin: Pencaker Dilatih dan Disalurkan untuk Bekerja di Perusahaan

Minggu, 19 Januari 2025 - 11:30 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sebagai upaya menciptakan ekosistem inklusif dan kolaboratif dalam dunia kerja, Pemerintah Kota Tangerang melangsungkan penandatanganan kerja sama atau Momerandum Of Understanding (MOU) dengan Perusahaan yang bergerak pada sektor Sumber Daya Manusia yakni PT. Lira (Lutfi Rizki Abadi).

Kerja sama yang dilakukan sebagai upaya mengurangi tingkat pengangguran terbuka melalui program On The Job Training (OJT) yang memungkinkan pencari kerja (Pencaker) Tangerang untuk mengikuti pelatihan dan bekerja secara langsung.

Hal tersebut disampaikan Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang Doktor Nurdin dalam sambutannya pada acara yang digelar di Kantor Dinas Ketenagakerjaan Kota Tangerang, Jumat (17/01/25).

Baca Juga :  Lima Raperda Yang Diajukan Pemerintah Kota Tangerang Disahkan Oleh DPRD

“Alhamdulilah kesempatan ini terus menjadi pembuka jalan bagi kita bersama dengan seluruh stakeholder dalam memberikan kesempatan dan peluang kerja bahkan mendorong agar para pencaker memiliki skill yang mumpuni,” ujar Doktor Nurdin.

Selain itu, lanjutnya, para pencari kerja Kota Tangerang yang mengikuti program OJT ini selain bisa merasakan dunia kerja, tapi juga sekaligus diberikan pelatihan hingga sertifikasi kompetensi sesuai dengan bidangnya.

Baca Juga :  Gus Halim Ajak Alumni Universitas Brawijaya Bangun Indonesia dari Desa

“Sehingga setelah lulus dari OJT ini para pencaker bisa langsung disalurkan kepada perusahaan yang membutuhkan tenaga kerja, bahkan dibekali uang saku selama mengikuti program ini,” jelas Sekretaris BPSDM Kemendagri tersebut.

Dirinya berharap, program kerjasama ini dapat membentuk mindset generasi muda untuk semakin mengenal potensinya di dunia kerja serta terus menjembatani para pencaker untuk mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan skill dan kapasitas yang dibutuhkan perusahaan.

“Syaratnya gampang, yang penting KTP Kota Tangerang,” tukas Pj Wali Kota. (Andi)

Berita Terkait

Pengendara Motor, Tabrak Kaca Indomaret Hingga Berantakan: Ini Kata Saksi Mata
Raisya Rasendria Tsaniah Ikuti Kejuaraan Pencak Silat Tingkat Nasional “Jakarta Arisaka Championship 2025”
Pastikan Kemudahan Layanan, Pemerintah Lakukan Evaluasi Piloting Program Digitalisasi Bansos
Warga Desa Sarakan Keluhkan Kabel Wi-Fi Berantakan dan Tiang Tanpa Izin
Ketua DPC LSM Seroja, Muhidin, Apresiasi Keberhasilan Kecamatan Pakuhaji Raih Juara Umum di Porkab Tangerang
Miris! Kecamatan Curug: Juara Umum PORKAB Dulu, Kini Terpuruk di Peringkat 19
Warga Tangerang Soroti PORKAB: Dorong Prestasi Atlet Muda, Tolak Gengsi dan Pemalsuan Identitas
Luapan Kali Gondang Merendam Pemukiman dan Persawahan, Wurja Minta Segera Normalisasi 

Berita Terkait

Minggu, 16 November 2025 - 20:47 WIB

Pengendara Motor, Tabrak Kaca Indomaret Hingga Berantakan: Ini Kata Saksi Mata

Jumat, 14 November 2025 - 13:19 WIB

Pastikan Kemudahan Layanan, Pemerintah Lakukan Evaluasi Piloting Program Digitalisasi Bansos

Jumat, 14 November 2025 - 09:54 WIB

Warga Desa Sarakan Keluhkan Kabel Wi-Fi Berantakan dan Tiang Tanpa Izin

Jumat, 14 November 2025 - 06:28 WIB

Ketua DPC LSM Seroja, Muhidin, Apresiasi Keberhasilan Kecamatan Pakuhaji Raih Juara Umum di Porkab Tangerang

Kamis, 13 November 2025 - 19:06 WIB

Miris! Kecamatan Curug: Juara Umum PORKAB Dulu, Kini Terpuruk di Peringkat 19

Berita Terbaru