Lagu “Api Semangat Sejati” Antarkan Faizar Fahri Jadi Juara I Lomba Cipta Lagu Setapak Perubahan Hari Bhayangkara ke-78

Rabu, 14 Agustus 2024 - 07:29 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BATANG, LENSABUMI.COM – Faizar Fahri Muslim, musisi asal Kandeman, Batang, berhasil menyabet juara pertama Lomba Cipta Lagu Setapak Perubahan Hari Bhayangkara ke-78 yang digelar Divisi Humas Polri. Faizar sukses mengalahkan ribuan peserta dari seluruh Indonesia.

Pengumuman pemenang lomba bertema “Semangat POLRI Presisi Menuju Indonesia Emas” ini disampaikan melalui media sosial Divhumas Polri pada Selasa (22/7/2024). Lagu ciptaan Faizar berjudul “Api Semangat Sejati” berhasil mencuri perhatian juri.

Faizar yang juga bekerja sebagai Stage Manager di sebuah Event Organizer ini mengunjungi Kapolres Batang, AKBP Nur Cahyo Ari Prasetyo pada Selasa (13/8/2024). Ia meminta doa restu sekaligus memberitahu akan dipanggil ke Mabes Polri pada Sabtu (23/8/2024) untuk menerima penghargaan.

Baca Juga :  Kabupaten Tangerang: Antara Gemerlap Urbanisasi dan Tantangan Berkelanjutan

“Saya sangat bangga dengan prestasi Faizar dan timnya. Ini bukti kreator daerah bisa bersaing di level nasional,” ujar AKBP Nur Cahyo.

Kapolres Batang mengapresiasi Faizar yang mampu menggambarkan tugas Polri lewat lagu ciptaannya.
“Lirik lagu ini jelas menggambarkan pengabdian tanpa kenal waktu, ini menambah semangat kami,” katanya.

Baca Juga :  Dalam Bertugas Kapolres Purbalingga Ingatkan Anggota Profesional Dan Jaga Netralitas Pilkada 2024

Faizar mengaku, lagu Api Semangat Sejati dibuat untuk menyampaikan pesan bahwa di Era Society 5.0, Polri mampu memberikan layanan terbaik dan cepat tanggap.
“Lagu ini ingin memberitahu masyarakat bahwa Polri mampu memberikan layanan prima di usianya yang ke-78 tahun,” jelas Faizar.

Musisi asal Batang ini berharap, kemenangannya bisa menjadi inspirasi bagi kreator muda lainnya untuk terus berkarya.

“Meski tinggal di daerah, kita tetap bisa bersaing di level nasional,” pungkasnya.

Berita Terkait

Polres Tasikmalaya Kota Bertindak Cepat Tindaklanjuti Laporan Gangguan Kamtibmas di Perumahan Mutiara Putra Ciawi Regency
Sempat Dikunjungi Wapres dan Kapolri, Lahan Jagung di Desa Bantar Panjang Tigaraksa Terancam Gagal Panen
Ade Firmansyah Resmi Dilantik sebagai Ketua Karang Taruna Kelurahan Cimone Periode 2025–2030
Forum Seniman Pantura Peduli Rayakan Anniversary ke-2 dengan Santuni Anak Yatim di Sepatan
Pelaku Curanmor Di Binong Ketangkap Warga, Satu Pelaku Babak Belur Satu Pelaku Kabur 
Bangun Komunikasi dengan Insan Pers, Perumda TB Kota Tangerang Bertandang Ke Basecamp KJK
Perkuat Ketahanan Pangan, Bupati Tangerang Serahkan Bantuan Alsintan Kepada Kelompok Tani
Rayakan HUT Ke 2 RSUD Tigaraksa Gelar Tasyakuran Serta Santuni Yatim Piatu

Berita Terkait

Rabu, 31 Desember 2025 - 18:37 WIB

Polres Tasikmalaya Kota Bertindak Cepat Tindaklanjuti Laporan Gangguan Kamtibmas di Perumahan Mutiara Putra Ciawi Regency

Minggu, 28 Desember 2025 - 14:37 WIB

Sempat Dikunjungi Wapres dan Kapolri, Lahan Jagung di Desa Bantar Panjang Tigaraksa Terancam Gagal Panen

Rabu, 24 Desember 2025 - 08:57 WIB

Ade Firmansyah Resmi Dilantik sebagai Ketua Karang Taruna Kelurahan Cimone Periode 2025–2030

Selasa, 23 Desember 2025 - 08:42 WIB

Forum Seniman Pantura Peduli Rayakan Anniversary ke-2 dengan Santuni Anak Yatim di Sepatan

Jumat, 19 Desember 2025 - 22:44 WIB

Pelaku Curanmor Di Binong Ketangkap Warga, Satu Pelaku Babak Belur Satu Pelaku Kabur 

Berita Terbaru