Minta Restu Tokoh Agama, Asrofi Galang Dukungan untuk Pilkada Brebes

Jumat, 12 Juli 2024 - 07:55 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Brebes – Langkah politik Asrofi, bakal calon bupati (bacabup), dalam kontestasi Pilkada Brebes 2024 terus digalang. Kali ini, Asrofi didampingi tim Sedulur Asrofi bersilaturahmi ke berbagai tokoh agama di wilayah Brebes Selatan. Kamis  (11/7).

Langkah ini dilakukan sebagai upaya untuk meminta restu dan doa dari para pemuka agama di wilayah Brebes selatan menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Brebes yang akan datang.

Dalam kunjungannya, Asrofi menyampaikan niatnya untuk maju sebagai bakal calon bupati (bacabup) dengan tujuan membangun Brebes yang lebih baik dan sejahtera.

Asrofi menyebutkan, peran tokoh agama sangat penting dalam menjaga keharmonisan dan kerukunan masyarakat.

Baca Juga :  Prabowo Resmikan Kopdes Merah Putih Untuk Perkuat Ekonomi Desa dan Berantas Kemiskinan

Menurutnya, dukungan dari para tokoh agama sangat penting untuk menciptakan pemerintahan yang amanah dan berintegritas.

“Saya datang dengan niat baik untuk meminta restu dan doa dari para kiai dan ulama yang berada di wilayah Brebes Selatan. Saya yakin, dengan dukungan dan bimbingan mereka, kita bisa bersama-sama membangun Brebes menjadi lebih maju dan sejahtera,” ujar Asrofi.

Asrofi berharap kegiatan yang bermakna ini mendapatkan dukungan yang luas dari masyarakat Brebes, terutama dari kalangan umat beragama. Ia berkomitmen untuk terus menjalin komunikasi dengan berbagai elemen masyarakat guna memastikan setiap aspirasi mereka terakomodasi dengan baik.

Baca Juga :  Dukung Diskresi Kepolisian, JTT Perpanjang Contraflow KM 65 s.d KM 47 Arah Jakarta Ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek

Adapun kelima tokoh agama yang dikunjungi Asrofi adalah Kyai Zainuddin dari Pondok Pesantren Zayyinul Huda, Munggang, Kalierang, Bumiayu; KH. Saefullah dari Pondok Pesantren Al Manshurin, Nagog, Linggapura, Tonjong; Gus Solahudin dari Pondok Al Hikmah 2, Benda, Sirampog; KH. Labib Shodiq Suhaimi dari Pondok Al Hikmah 1; dan KH. Misbahul Adi dari Pondok Mambaul Ulum.

Sebelumnya diketahui bahwa Asrofi juga telah mengadakan silaturahmi dengan beberapa tokoh agama di wilayah Pantura, Brebes.

Berita Terkait

Kemudahan Dalam Jangkauan, awal tahun 2026 Kecamatan Kelapa Dua Perkenalkan Inovasi Digital “Pedas Dikit” dalam hal pelayanan Adminduk
Sinergi Mendes Yandri dan Bupati Ratu di Doa Akhir Tahun Desa Ujung Tebu
Begitu Khidmat Cara Bupati Brebes Rayakan Tahun Baru, Tunjukkan Sifat Kepedulian Terhadap Masyarakat Bawah 
Prabowo Tegaskan Tidak akan Tinggalkan Rakyat Tertimpa Musibah
Polres Tasikmalaya Kota Bertindak Cepat Tindaklanjuti Laporan Gangguan Kamtibmas di Perumahan Mutiara Putra Ciawi Regency
Lebih dari Sekadar Transaksi, BRI KC Cilegon Gelar Doa Pagi untuk Kesehatan dan Kelancaran Usaha Nasabah
Kebersihan dan Keamanan Jadi Prioritas, BRI KC Cilegon Jaga Kenyamanan Nasabah di Galeri ATM
Suasana Ceria Warnai Kantor BRI KC Cilegon, Guru dan Staf MTsN 2 Kota Cilegon Manfaatkan Layanan BRIGUNA

Berita Terkait

Kamis, 1 Januari 2026 - 21:05 WIB

Kemudahan Dalam Jangkauan, awal tahun 2026 Kecamatan Kelapa Dua Perkenalkan Inovasi Digital “Pedas Dikit” dalam hal pelayanan Adminduk

Kamis, 1 Januari 2026 - 18:59 WIB

Sinergi Mendes Yandri dan Bupati Ratu di Doa Akhir Tahun Desa Ujung Tebu

Kamis, 1 Januari 2026 - 13:56 WIB

Begitu Khidmat Cara Bupati Brebes Rayakan Tahun Baru, Tunjukkan Sifat Kepedulian Terhadap Masyarakat Bawah 

Kamis, 1 Januari 2026 - 08:00 WIB

Prabowo Tegaskan Tidak akan Tinggalkan Rakyat Tertimpa Musibah

Rabu, 31 Desember 2025 - 17:55 WIB

Lebih dari Sekadar Transaksi, BRI KC Cilegon Gelar Doa Pagi untuk Kesehatan dan Kelancaran Usaha Nasabah

Berita Terbaru